Gunung Bawang, begitulah sebutan untuk salah satu gunung yang ada di Kabupaten bengkayang. memiliki ketinggian 1460 mdpl dan waktu tempuh pendakian untuk mencapai puncak yang cukup singkat yaitu sekitar 7-8 jam membuat gunung ini menjadi favorit sebagian pendaki gunung khususnya dari Kalbar. belum lagi panorama alam yang sangat indah disuguhkan untuk para pendaki saat mencapai puncak semakin menambah nilai keindahan dan rasa penasaran para pendaki-pendaki gunung.
foto dari puncak gunung bawang |
Umumnya, jalur pendakian bisa dilalui dari dua desa, pendaki bisa melalui jalur desa Madi, maupun desa Suka Maju atau kampung Singkabang. Hanya saja, jalur Madi akan memakan waktu setidaknya 2 hari baru mencapai puncak. Namun jika dari Singkabang, cukup menempuh waktu pendakian selama 8 jam.
Jika pendaki pandai mengatur jadwal, maka akan banyak mendapatkan bonus saat berada di puncak, misalnya pada saat bulan purnama, pendaki akan secara leluasa menyaksikan keindahan bulan dari ketinggian, atau musim kumbang, pendaki akan melihat keindahan kupu-kupu yang menari-nari di atas ketinggian 1460 mdpl.
Keindahan ini akan terus ada jika para pendaki peduli dan sadar untuk menjaga kelestariannya,jadi siapapun boleh menikmati keindahannya. ingat, jangan mengambil apapun kecuali gambar, jangan meninggalkan apapun kecuali jejak, jangan membunuh apapun kecuali waktu.